sepotong hati yang baru by tere liye

Hasil gambar untuk resensi sepotong hati yang baru
Judul buku            : Sepotong Hati yang Baru
Pengarang             : Tere Liye
Penerbit                : Mahaka Publishing
Tahun terbit          : Cetakan I, Oktober 2012
Kota terbit            : Jakarta
Ukuran buku                    : 13.5cm x 20.5cm
Jumlah halaman    : vi + 206
ISBN                    : 978-602-9474-04-6
Genre                   : Romance

II.      Sinopsis
Buku Sepotong Hati yang Baru ini adalah serial kedua novel Berjuta Rasanya yang juga merupakan salah satu karya Tere Liye. Didalamnya terdapat delapan cerita pendek yang tidak saling berhubungan namun masih dalam tema yang sama, yaitu tentang kisah cinta dan patah hati. Beberapa cerita di buku ini terinspirasi dari legenda atau cerita lama (Berjuta Rasanya) dengan versi yang berbeda.
Kisah pertama yang berjudul “Hiks, Kupikir Itu Sungguhan” menceritakan tentang seorang remaja bernama Putri yang terlalu keGRan atau akibat perhatian yang diberikan oleh salah satu teman kuliahnya. Nana, teman dekatnya, sudah sering menasihati Putri agar tidak mudah terbawa perasaan karena belum tentu Rio menaruh hati kepadanya. Rio memang cowok yang mudah bergaul dan dia baik dan perhatian kepada semua orang, termasuk Nana yang ternyata juga menyukai Rio. Ironisnya, Nana yang selalu menasihati Putri agar tidak GR malah sekarang juga terjangkit virus baper akibat Rio sering memujinya pintanr memasak dan membuat kue. Saat Nana diajak bertemu orangtua Rio, ia sudah berbunga-bunga mengira Rio serius berhubungan dengannya. Putri yang kecewapun akhirnya bisa berlapang dada dan membiarkan Nana bersama dengan Rio apabila Rio menaruh hati kepana Nana. Namun setelah samapai di rumah Rio, Nana terkejut karena ternyata ia diajak bergabung dengan bisnis kue orangtua Rio, tidak seperti dugaan awalnya yang mengira Rio akan memperkenalkannya sebagai kekasihnya.

download ebooknya 


selamat membaca 


Komentar